Catatan

Pria (Tidak) Berharga

Gambar
Saya melihat teman lama yang perutnya membuncit sedang menggendong anaknya. Terlihat senyumnya yang lepas seakan mengatakan bahwa dialah yang paling bahagia di dunia ini. Sebuah pesan kepada para lelaki bahwa ia sudah tiba digaris akhir seorang pria sukses. Lalu, kapan kamu? Entahlah, saya juga bingung mengapa saya berjalan tidak pada semestinya seperti para pria lainnya yang kerap kali membagikan momen-momen bahagianya dengan pasangan dan anak kesayangannya. Memiliki istri yang rupawan, apalagi setia, cakep tuh disebut keluarga kecil yang bahagia. Inilah kekurangan pada diri saya yang mengaku hebat dalam konsistensi, tapi sulit ekonomi. Pria (tidak) berharga Saya kembali memulai perjalanan baru sebagai pria yang kini menginjak usia 38 tahun. Apa yang akan terjadi sepanjang tahun, saya harap itu sangat berharga.  Di umur sekarang ini, saya percaya bahwa 'laki-laki sukses ada keluarga dibelakangnya yang hebat'. Saya merenung sesaat, andai saja saya bisa kembali mengulang waktu s

Hujan Turun Mendadak

[Artikel 24#, kategori keluarga] Hujan tiba-tiba saja memecah kesunyian saat tubuh berkata ingin lekas tidur. Apalagi ada Real Madrid main dini hari nanti. Seperti sebuah pertanda, hujan kali ini tidak biasa. Lalu, mendadak suara telpon berbunyi. 

Saudara menelpon jika wanita terkuat itu akhirnya tidak merasakan sakit lagi. Suaranya yang rintih dan terdengar beberapa tangisan disebelahnya, seperti alur yang mudah ketebak karena hujan yang mendadak tadi. Semacam feeling.

Saya tidak bisa menangis, aneh sebenarnya. Namun perasaan saya malah lega karena wanita terkuat itu kini tidak perlu merasakan sakit lagi. Kata ikhlas adalah kunci dari perasaan malam itu.

Baru saja pulang dan berharap akan dapat kabar baik, terpaksa kembali lagi. Saya sudah setuju dan memberi izin kepada pendampingnya yang ingin segera mengebumikan.

Saya memikirkan bagaimana keadaan saudara-saudara lainnya, khususnya si bungsu (kandung). Mungkin dia paling terpukul dengan kejadian ini. Rasa sayang yang luar biasa membuatnya mengorbankan segalanya.

🕘 21.05 wib

Thanks, Mah! 
Allah lebih mencintaimu. 

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berkenalan dengan Istilah Cinephile

Sifat Buruknya Pria 29 Tahun