Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

Halo, November 2022

[Artikel 110#, kategori catatan] Banyak hal terjadi selama bulan Oktober. Perasaan yang tidak saya sukai sepertinya juga belum pergi. Siapa yang berbuat seharusnya dialah yang bertanggung jawab. Ketenaran masa lalu juga tidak berguna saat ini. Lebih banyak amarah jika dipersentasekan dalam angka. Entahlah, saya harap bulan baru memberi banyak hal lebih baik lagi.

Lagi-lagi soal hutang. Gimana mau ngumpulin uang jika saya yang tidak berhutang dan memiliki pendapatan kurang dari 200 ribu perbulan selalu mengeluarkan uang di atas angka itu.

Berharap menagih kepada seseorang biar bisa mengurangi beban, malah dikata-katain karena masa lalu dianggap dia paling berjasa. Seolah apa yang saya lakukan tidak ada apa-apanya. Sedih jika itu diingat sekarang.

Entah kenapa masalah malah datang dari orang-orang yang kita sayangin dan hormatin. Bila keluarga sendiri mampu mengkhianati kepercayaan, lalu kepada siapa lagi harus percaya. Bilang tidak mengulangi sampai mengambil sumpah, nyatanya menghubungi dengan cerita yang sama.

Waktu terbatas

Memikirkan bulan Oktober juga cukup serius karena pemilik beserta mantu juga ikut datang. Tentu, menyenangkan rumah lebih ramai dari biasanya yang sunyi.

Namun pasti ada bayaran dari setiap hal baik. Banyak waktu luang yang biasanya dinikmati mendadak hilang karena harus menemani pergi. Hanya bisa menikmati setiap tempat yang didatangi.

Gagalnya branding

Oktober terus menyakiti. Rencana yang sudah hampir 85% berjalan, malah gagal. Ada yang sudah mengutarakan niat, mendadak dibatalin. Ada yang udah resmi mengatakan, malah tidak ada omongan yang katanya Oktober bisa datang.

Namun dari sekian cerita adalah gagalnya branding dotsemarang yang dilakukan dalam lingkaran yang paling dihormati. Entah kenapa semakin ke sini, orang-orang mulai terasa tidak nyaman. Semoga hanya perasaan sesaat saja. 

...

Saya tahu kamu berpikir hidup saya rumit. Bahkan dalam kisah asmara, seolah saya begitu menyusahkan. Kamu membacanya, dan sudah tahu bagaimana saya. Setidaknya kamu memberi dukungan karena tahu sifat asli saya.

Bukan seperti orang-orang yang terlihat normal di luar namun malah lebih bobrok dari dalam. Jujur itu memang menyakitkan, tapi karena itu, kamu jadi lebih mengenal saya.

November, saya harap lebih banyak keberuntungan.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The Crowned Clown, Drama Korea Kerajaan yang Bercerita Raja yang Bertukar Karena Wajah Kembar

Piala Usia U-23: Timnas Untuk Pertama Kalinya Kalahkan Korea Selatan