Catatan
Minyak GPU
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
[Artikel 8#, kategori Produk] Resiko bermain futsal adalah beberapa bagian tubuh nyeri hingga bengkak. Apalagi semenjak beralih posisi menjadi kiper, tubuh benar-benar rentan cedera. Dari mulai lengan hingga lutut. Karena bukan pemain profesional, perawatannya tentu hanya mengandalkan diri sendiri. Seperti pakai minyak urut gitu.
Tidak terasa minyak tawon ukuran kecil yang saya beli sebulan lalu sudah habis. Meski kecil, harganya bisa dibilang cukup mahal untuk ukuran saya. Kalau tidak salah harganya 22 ribu lebih.
Karena sisa uang di dompet tidak lebih dari 20 ribu, kali ini dan memang sebuah kebutuhan, saya mencoba menggunakan minyak GPU. Harganya cuma 15 ribuan. Entah gimana khasiatnya, semoga kurang lebih sama.
Saya membelinya di Alfamart setelah pulang futsal hari Kamis malam (18/11). Untung cuacanya terang, mengingat beberapa minggu terakhir setiap pulang futsal selalu ditemani hujan.
Tubuh yang semakin sering cedera diantaranya lutut dan lengan. Untuk lutut sampai-sampai membuat saya parno, karena ada bunyi terdengar bila naik tangga atau sedang ditekuk.
Mari mencoba minyak GPU. Dari ukurannya yang lebih banyak, semoga lebih lama penggunaannya.
Artikel terkait :
- Fatigon Putih Kemasan Baru
- Penting Mengkonsumsi Vitamin & Multivitamin Bagi Blogger
- Mencoba Oatmeal Merek Captain Oats
- Jahe Merah AMH (Ahlinya Minuman Herbal)
- Lainnya
Komentar
Posting Komentar