Catatan
Ban Sepeda Bagian belakang Mendadak Kempes
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
[Artikel 28#, kategori sepeda] Untung saja keluar rumah bukan saat mau berangkat futsal. Bisa kacau jadinya. Pagi hari ketika ban sepeda mendadak kempes, apesnya setelah diperiksa di bengkel ternyata sangat parah.
Kamis pagi (27/1), niat hati ingin berbelanja kebutuhan, malah harus ikut antri di bengkel sepeda dekat rumah. Sudah ngantri, tidak ada tempat duduk pula. Terpaksa berdiri cukup lama.
Ban luar bolong
Kempes yang diderita sepeda ternyata dampaknya bukan saja karena bocor ban dalam saja, namun juga ban luar yang saat diperiksa malah bolong.
Bisa dikatakan ban luar memang sudah kondisi buruk. Entah kenapa saya baru menyadarinya. Saya memang buruk untuk merawat terhadap barang-barang yang cukup lama dipakai.
Kondisinya harus diganti
Bengkel yang sekarang berbeda dengan bengkel yang dulu. Semenjak tutup, andalan saya memang di sini. Si mbah, begitu sapaan saya setiap bicara. Dari segi umur memang bisa dikatakan sudah sangat senior, maka sapaan si mbah sudah seharusnya diucapkan.
Menurut si mbah, ban sepeda bisa diakali dulu. Namun setelah itu, segera diganti dengan ban luar yang baru.
Saat memikirkan uang yang dikeluarkan, saya jadi menyesal karena tidak pernah punya dana cadangan untuk sepeda. Jadinya pusing sendiri kala uang di saku sudah menjadi batu, alias uang logam keras yang tidak seberapa.
...
Ada-ada saja tantangan menjelang akhir bulan. Yang dipikir mulus, malah menjadi beban dari stimulus. Sudahlah, mari memikirkan dana darurat untuk kejadian di masa depan yang kurang lebih sama.
Artikel terkait :
- 9 Tahun Bersepeda
- Ban Meledak dan MU Kalah yang Ketiga Kalinya
- Jumat Hari Ini, Alasan Tidak Bersepeda
- Ganti Velg Sepeda
- Lainnya
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar