Catatan

Pria (Tidak) Berharga

Gambar
Saya melihat teman lama yang perutnya membuncit sedang menggendong anaknya. Terlihat senyumnya yang lepas seakan mengatakan bahwa dialah yang paling bahagia di dunia ini. Sebuah pesan kepada para lelaki bahwa ia sudah tiba digaris akhir seorang pria sukses. Lalu, kapan kamu? Entahlah, saya juga bingung mengapa saya berjalan tidak pada semestinya seperti para pria lainnya yang kerap kali membagikan momen-momen bahagianya dengan pasangan dan anak kesayangannya. Memiliki istri yang rupawan, apalagi setia, cakep tuh disebut keluarga kecil yang bahagia. Inilah kekurangan pada diri saya yang mengaku hebat dalam konsistensi, tapi sulit ekonomi. Pria (tidak) berharga Saya kembali memulai perjalanan baru sebagai pria yang kini menginjak usia 38 tahun. Apa yang akan terjadi sepanjang tahun, saya harap itu sangat berharga.  Di umur sekarang ini, saya percaya bahwa 'laki-laki sukses ada keluarga dibelakangnya yang hebat'. Saya merenung sesaat, andai saja saya bisa kembali mengulang waktu s

Buka Puasa Dengan Gorengan


Ini semacam jadi tradisi tiap bulan puasa di Semarang, gorengan selalu jadi menu utama disamping air putih yang melegakan. Padahal tiap kali ditanya makan sedikit, jawabnya lagi diet. Selalu mencari yang sehat-sehat, tapi saat gorengan jadi pelampiasan??

Lupa kalau gorengan itu digoreng dengan minyak dan bisa memberi dampak pada kesehatan, seperti kolestrol. Tapi mau gimana lagi, cari jajanan saat berbuka tidak semudah mencari jajanan berbuka di Samarinda. Di sana alternatifnya banyak, apalagi ada pasar Ramadan. Beh, makanan favorit saya itu bingka yang bentuknya bulat dengan warna kekuning-kuningan dan bagian bawahnya kecoklatan. Sedap!

Mengapa gorengan?

Rasanya tiap orang termasuk keluarga di Semarang, memilih gorengan sebagai menu berbuka lebih soal kepraktisannya saja. Beberapa gorengan yang menjadi favorit di sini pun tidak banyak meski tiap beli ada banyak pilihan.

Makanya tidak heran sepanjang jalan dekat rumah, gorengan menjadi tempat paling ramai sebelum berbuka puasa. Jumlah penjualnya, tidak bisa dihitung.

Saya sendiri sukanya pisang goreng. Sedangkan yang lain suka sama misoa goreng, tahu petis dan mendoan. Untuk misoa sendiri merupakan makanan langka yang biasanya didapat saat bulan puasa.

Maklum, saat tidak bulan puasa sangat jarang makan gorengan. Semisal akhirnya membeli pun tidak akan mendapatkan misoa yang bahannya mie seperti bihun di dalamnya kalau nggak salah. Makanan ini favorit di rumah ini.

...

Andai di sini ada pasar ramadan mungkin lain lagi ceritanya. Kalau takjil, jarang sekali dikonsumsi saat berbuka meski beberapa hari kemarin sedang ada pembagian takjil gratis.

Bagaimana dengan makanan berat saat berbuka? Sama aja seperti yang lain, paling juga nggak makan karena masih kekenyangan dengan gorengan tadi plus air putih beberapa gelas. 

Kira-kira, kamu buka dengan apa?

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berkenalan dengan Istilah Cinephile

[Review] One Day, Film Korea Tentang Pertemuan Pria dengan Wanita Koma yang Menjadi Roh