Catatan
Membuatnya Selalu Bahagia
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
[Artikel 35#, kategori wanita] Menjelang 6 bulanan, ia semakin sensitif. Sedikit saja kesalahan, ia tak segan marah. Kartu andalannya pasti ia keluarkan. Kalau sudah begini, saya harus menghiburnya. Tak peduli kata 'bacot' sering keluar. Minggu ini, membuatnya selalu bahagia adalah keharusan.
Menjadi dewasa, lagi-lagi menulis ini, benar-benar sulit. Ingin marah juga, ngambek juga, malah dikira tidak jauh dengan kelakuan anak muda yang baru melihat dunia. Malu sama umur. Ini benar-benar dituntut mengerti dan memahami. Satu sisi aman, satu sisi menderita karena sadar diri.
Entah sampai kapan? Apakah saya bisa santai sejenak dan melihatnya lebih dewasa atau saya harus tetap mengayomi nya.
Mari berpikir lebih jernih. Semua butuh pengorbanan. Tinggal sejauh mana itu dilakukan. Tidak semua orang mampu bertahan. Membuat seseorang yang dicintai bahagia selalu tentu tidaklah salah.
Mumpung masih bisa dilakukan, mengapa tidak diusahakan. Berjuanglah dengan semangat selama itu masih didekap. Dan menyerahlah, bila memang sudah ikhlas pergi demi kebahagiannya.
...
Tidak peduli apa yang terjadi. Minggu ini saya berkomitmen pada diri sendiri untuk membuatnya selalu bahagia. Saya selalu jatuh cinta kepadanya, entah kenapa menulis ini membuat saya tenang dan bersemangat.
Artikel terkait :
- Dapatkan link
- X
- Aplikasi Lainnya
Komentar
Posting Komentar