Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

Ketika Jaringan Internet Tri Tidak Bersahabat dengan Situs 21


[Artikel 30#, kategori Internet] Entah kenapa situs 21 tidak dapat diakses lewat jaringan Tri beberapa bulan terakhir ini. Padahal akses ke 21 sangat penting untuk membagikan jadwal film lewat saluran media sosial. Apakah kamu juga mengalaminya? Atau jangan-jangan, hanya saya saja.

Setiap pagi, setiap hari adalah rutin membagikan jadwal film Indonesia lewat situs 21cineplex.com. Keberadaannya sangat penting karena saya tidak perlu mengecek satu persatu bioskop di seluruh Kota Semarang.

Tahun 2020

Saya mulai mengalaminya semenjak tidak lagi menggunakan wifi rumah yang telah diakhiri. Mau tidak mau, saya harus memanfaatkan jaringan internet operator. Tri adalah salah satunya yang saya gunakan.

Ketika tidak bisa diakses, halaman situs 21 hanya menampilkan gambar seperti di bawah ini. This site can't be reached. Tidak ada respon di sana.



Untungnya, saya menggunakan 2 koneksi internet operator. Smartfren adalah koneksi kedua yang saya pakai. Semua masalah langsung terselesaikan ketika jaringan internet ini digunakan.

Oh ya, akses semua jaringan internet ini menggunakan tethering dari smartphone ke laptop. Dan hanya Tri yang bermasalah untuk akses ke situs 21. Lainnya tidak masalah untuk mengakses ke semua situs.

Akhirnya

Awalnya tidak sengaja menggunakan vpn yang sudah tertempel di browser yang digunakan. Saya sedang mengakses situs bola yang sedang tayangin langsung pertandingan sepakbola.

Saya lupa mematikan vpn setelah menonton dini hari. Dan paginya, saat mau buka situs 21, situsnya bisa ke buka. Apakah ini sebuah solusi yang saya cari selama ini? Haha.. saya senang masalah akhirnya selesai.

Saya tidak perlu harus mengganti jaringan internet hanya untuk mengakses situs 21 yang tidak bisa diakses dengan jaringan Tri. Benar-benar bejo.

Browsec


Vpn yang saya maksud adalah browsec yang bisa diinstal di dalam Chrome. Saya sudah lama menggunakannya untuk menyaksikan pertandingan bola. Dan itu berguna ternyata.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The Crowned Clown, Drama Korea Kerajaan yang Bercerita Raja yang Bertukar Karena Wajah Kembar

Halo, Mei 2024