Awal November saya sangat bersyukur dengan kehadiran salah satu perusahaan e-commerce yang mampir ke kota Semarang. Selain dapat melihat banyak blogger berkumpul di sana yang sedang live tweet, pasar Semarang tetaplah menarik bila dikemas dengan apik. Tentu ini tak terlepas dari banyak kolaborasi dan kerjasama dari berbagai pihak. Siapapun itu, terima kasih pokoknya.
Saya tak menampik bahwa saya merasa iri dengan tren blogger saat ini yang sedang naik daunnya. Terutama timeline yang semakin ramai dengan live tweet dari blogger yang menjadi bagian promosi sebuah brand launching atau acara yang sedang berlangsung. Dan Jakarta lagi-lagi menjadi ladangnya para blogger saat ini.
Menjadi salah satu dari 5 besar dari kategori kota besar se-Indonesia, Semarang memang selalu sepi dari peminat. Bahkan saya yang pernah mengulas ada banyak komunitas blogger di kota Lumpia tak juga bisa mendapatkan sesuatu yang sederhana seperti perayaan blogger nasional. Saya sangat sedih karena saya sendiri sekarang tidak begitu eksis di komunitas.
Halo Ibukota
Suatu hari apakah saya akan menyusul ke sana atau tidak, saya pun belum tahu jawabannya. Ibu kota seolah menjadi daya pikat tersendiri khususnya blogger saat ini. Di timeline, sehari-hari rasanya tak melihat livetweet blogger dengan sebuah acara itu sangat aneh.
Tapi saya sangat menyesali juga bahwa teman-teman yang sudah eksis di Jakarta dan bekerja di sana, ternyata saat buat acara belum dapat memaksimalkan Semarang sebagai potensial pasar. Saya harus maklum juga sih karna kita bicara soal perut bukan pertemanan lagi. Dan yang bisa menaklukkan Semarang tentunya selalu bangga, kalau tidak dipastikan bakalan sekali saja buat acara.
Acara dan itu artinya banyak blogger
Kembali soal Tokopedia yang mampir ke Semarang. Saya senang sekali tapi bukan soal saya yang ikut hadir. Tapi banyak blogger yang hadir dan ngetweet acara tersebut. Mak-mak blogger menjadi peserta blogger Semarang terbanyak yang hadir. Teman-teman lain pun juga saya lihat juga ada di sana.
Ya, saya tahu ini karena acara besar dan punya brand makanya mereka bisa hadir. Sebuah kebanggaan tentunya saat mendapat undangan dan bisa menang live tweet di sana.
Saya berharap bahwa perusahaan-perusahaan besar lainnya melihat ini sebagai pasar yang menarik juga. Ayo mampir ke Semarang, kalau cuma ngumpulin blogger di sini saya akan bantu atau bisa langsung cari para pentolan komunitasnya (Loenpia dan Gadjel Rel). Apalagi mahasiswa, hanya soal kemasan untuk menarik perhatian.
...
Perusahaan Susu sudah tapi bukan kategori saya, perusahaan e-commerce juga sudah dan telekomunikasi juga sudah. Apa lagi yah. Lebih banyak acara pokoknya. Tapi kadang-kadang kasian juga si blogger kalau tiap hari acara, apakah mereka tidak lelah? Semoga sesuai dengan feedbacknya.
"Saya tidak bisa menerima kekalahan. Saya biasanya akan sangat marah. Saya berteriak dan mengatakan hal-hal bodoh yang kemudian akan saya sesali. Di pikiran saya, saya adalah yang terbaik. Saya rasa itu adalah kunci bagi semua orang yang ingin menjadi yang terbaik," Ronaldo (Madrid).
Ayo ke Semarang!
*Jangan pikirkan apa dulu hasilnya, mereka bisa mampir aja dulu, saya senang.
Komentar
Posting Komentar