Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

Pekerjaan Baru di Rumah, Nyiramin Rumput Jepang

[Artikel 61#, kategori rumah] Yuk, dipasang rumputnya kata pemilik rumah usai siangnya (3/1) sebelumnya membeli rumput Jepang. Rumputnya yang sudah diturunkan dari kendaraan sebelumnya masih terikat di dekat taman rumah. Sepertinya ada pekerjaan baru yang akan saya lakuin ke depannya.

Pemilik rumah begitu antusias membeli rumput Jepang yang akan menambah daya tarik lingkungan rumahnya semenjak direnovasi. Apalagi belinya tidak sedikit, cukup banyak untuk menutupi halaman belakang dan depan.

Siram rumput

Ketika akhirnya pemilik rumah dan keluarga besar pulang, saya sedikit tenang dalam pikiran karena saya bisa beristirahat total di dalam kamar.

Tapi, mereka meninggalkan saya dengan pekerjaan baru di rumah. Saya bukan ahli dalam mengurusin taman. Namun jika hanya untuk bersih-bersih, saya sering melakukannya.

Menyiramin taman sepertinya pekerjaan mudah juga. Meski begitu, itu menambah kekhawatiran saya. Apakah rumputnya akan bertahan dan tumbuh? Atau sebaliknya? Yang patut disalahkan bila nanti gagal adalah saya pasti. Dilema jadinya.

Beberapa hari hujan di Kota Semarang cukup membuat saya bersantai karena tidak perlu menyiram. Saya bisa fokus sebentar dengan aktivitas saya di depan komputer jika begini terus.

Yah, semoga saja semua baik-baik saja. Kasihan pemilik rumah yang sudah semangat 45 membeli rumputnya. Bahkan, beliau menanamnya dengan tangan sendiri.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The Crowned Clown, Drama Korea Kerajaan yang Bercerita Raja yang Bertukar Karena Wajah Kembar

Jab Harry Met Sejal, Film India Tentang Pria yang Berprofesi Sebagai Pemandu Wisata

Sifat Buruknya Pria 29 Tahun