Saya akan sedikit memberi bocoran tentang profil Twitter buat Anda yang mengaku blogger sejati. Karena hal inilah yang terkadang menjadi jalan pintas seorang blogger untuk dicari, diundang dan mendapat reward dari seorang yang bekerja disebuah perusahaan yang menginginkan blogger sebagai bagian strategi promosinya.
Menjadi seorang blogger di era sekarang memang gampang. Tapi bukan itu yang saya ingin ungkapkan. Saya akan melihat Anda adalah seorang blogger sejati yang sebagian hidup Anda, Anda curahkan untuk mencari rupiah disana. Termasuk pemilik site pribadi.
Tantangan blogger daerah
Bila Anda tinggal di ibukota Indonesia, Jakarta, Anda tak perlu repot mengenalkan diri. Mulai dari offline maupun online, Anda akan segera dicari atas rekomendasi teman, kolega maupun mereka yang mengenal Anda.
Tapi tidak dengan blogger di luar area kota-kota besar yang paham seberapa penting promosi memanfaatkan jasa blogger. Alasannya sederhana, di daerah sebagian besar perusahaan yang ada harus taat terhadap aturan pusat. Alhasil, mereka agak ragu melakukan sesuatu tanpa disuruh.
Inilah tantangan seorang blogger di daerah menurut saya. Namun ini bukan sebuah kekurangan. Anda bisa menjual atau promosi personal branding Anda melalui media sosial seperti twitter, contohnya.
Mengapa media sosial? Karena orang-orang bagian pemasaran adalah orang-orang yang melek teknologi khususnya media sosial. Mereka berusaha mencari dan menseleksi siapa Anda saat mereka mau mempromosikan produk perusahaan mereka di kota Anda.
Bila Anda benar-benar blogger, maka jangan lupa mengupdate tulisan blog semisal seminggu sekali atau sebulan maksimal. Karena mereka juga akan membaca tentang diri Anda dari tulisan Anda.
Manfaat media sosial
Sekali lagi, menjadi blogger itu mudah. Tapi saya membahas yang benar-benar menjadi blogger. Mari manfaatkan media sosial seperti twitter khususnya. Mengapa?
Disanalah orang-orang pemasaran seperti marketing perusahaan dan agency berusaha mencari Anda yang berada di daerah. Selain mendapatkan rekomendasi, mereka kadang mencoba mencari alternatif lain yang tidak terpatok yang itu-itu saja.
Taruh alamat blog Anda dan juga alamat email di bio twitter Anda. Pengalaman saya memberitahukan seperti itu. Jangan ragu untuk menaruhnya. Kecuali Anda tidak ingin diketahui, mungkin lain lagi ceritanya. Karena bagi saya, seorang blogger yang mencoba peruntungan mendapatkan rupiah disana akan menaruh kontak di bio twitternya.
...
Saya sedang berbicara tentang pengalaman saya pekan ini. Dimana susah sekali untuk menemukan seorang blogger yang menaruh alamat blognya di bio dan juga alamat emailnya. Entahlah, apakah seseorang itu merasa ketakutan karena banyak berita saat ini selalu kurang menyenangkan untuk blogger.
Semoga ini membantu.
gmn cara praktis mengasah kemampuan menulis gan?
BalasHapus