Naik sepeda itu bagi sebagian orang itu menyenangkan dan menyehatkan. Termasuk saya juga. Namun alasan sebenarnya saya suka naik sepeda adalah...
Saya beruntung tinggal di Semarang yang memiliki jalanan super lebar dan jarak tempuh yang tidak jauh antara rumah dan jantung kota. Jalan rayanya pun 90% mulus. Dan punya area jalan sepeda meski sekedar garis orange yang mulai memudar.
Kemana-mana saya selalu menggunakan sepeda. Rutinitas saya menulis blog yang memiliki banyak waktu luang juga menjadi sebagian alasan saya suka bersepeda meski di siang bolong.
Tidak punya SIM
Kehilangan BPKB motor beberapa tahun lalu dan malas ribet ngurusin bagaimana nantinya STNK dihidupkan merupakan awal saya mulai berani beraktivitas setiap hari menggunakan sepeda.
Ditambah SIM yang mati total beberapa tahun, jadilah bumbu pelengkap bagaimana saya mengalami trauma soal ditilang karena surat-surat ini yang tidak saya miliki.
Jarak tempuh
Jarak dari rumah ke simpang lima dengan kecepatan dibawah 20km sepertinya tidak lebih 30 menit. Belum lagi dari satu mal ke mal, hotel ke hotel, semua sangat mudah untuk dijangkau.
Kendalanya hanya soal keringat yang berlebih untuk masuk ke beberapa tempat yang saya sebut tadi. Tapi tenang, saya selalu membawa pakaian ganti untuk tidak terjebak dengan suasan yang kurang menyenangkan bagi orang lain.
Gaya hidup
Menjadikan bersepeda tidak hanya pada saat berolahraga pagi hari, benar-benar rutinitas, membuat bersepeda bagi saya adalah gaya hidup. Saya boleh pamer kacamata, topi kebelakang, tas dikeranjang atau digendong dibelakang dan sambil mendengarkan musik. Lebih bergaya, bukan?
Namun ada masalah. Sebagian besar wanita yang saya jumpai seperti memandang pria naik sepeda bukanlah sesuatu yang menarik. Ibaratnya, saya beriringan dengan sepeda motor butut pun, saya masih kalah kelas. Lagian saya juga belum pernah mencoba berkencan dengan naik sepeda sambil memikirkan hujan yang turun. Berat deh!
Kesehatan
Sudah lazimnya sesuatu yang dikerjakan dengan tubuh akan berhubungan dengan kesehatan. Kaki adalah bagian tubuh yang paling dominan untuk urusan gerakan. Mau tidak mau, perlu keseimbangan.
Efek yang pernah saya baca dari bersepeda adalah jantung. Yah, lumayan memompa darah dari jantung ke otak lebih cepat.
Mengecilkan pinggang dan bagian paha juga merupakan dampak dari bersepeda. Tapi ingat, tubuh kan berkeringat tuh. Jangan lupa bawa air, takutnya dehidrasi. Kan nggak lucu maunya sehat malah sakit.
...
Keuntungan yang saya dapatkan bersepeda selain yang saya sebutkan diatas adalah menemukan ide-ide dan gagasan buat tulisan saya di blog. Bisa berhenti sejenak untuk mengamati dan menuliskannya dalam aplikasi evernote.
Menyapa orang nggak dikenal dan berharap ada wanita yang tidak malu untuk diajak kenalan. Eh, ngelindur. Saya berharap adik-adik saya juga naik sepeda atau mahasiswa yang merasa dekat jarak kosnya dengan kampusnya.
Di Semarang, semua orang menggunakan sepeda. Mulai dari pelajar, pegawai (bule), dan masih banyak lagi. Coba rasakan sensasinya dan gunakan sepeda yang menurut kita menyenangkan. Naik sepeda bukan lagi sekedar gaya tapi kebutuhan untuk alat transportasi yang murah dan menyehatkan.
jalan2 di semarang bukannya kyk di pegunungan gan? naik turun? emang enak naik di sepeda di sana...?
BalasHapusSemarang bawah nggak kok. Jalannya mulus :D
Hapus