Catatan

Pria (Tidak) Percaya Diri

Gambar
Sesulit itukah menjadi pria yang memasuki kepala 40 yang sebentar lagi? Meski masih ada beberapa tahun tersisa, bukankah masih ada harapan? Ayolah, bisa bisa. Yuk, mari mulai kisah baru lagi. Apa kabarmu hari ini? Semoga baik-baik saja. Terkadang ingin mengatakannya seperti itu karena fisik memang baik-baik saja. Namun, sisi mental ternyata tidak baik-baik saja. Banyak persoalan yang dulunya dianggap sepele, sekarang terasa berat jika dipikirkan. Tidak percaya diri Tak banyak hal yang bisa saya ceritakan di-usia 36 tahun . Apakah tidak mengasyikkan atau hanya kedatangan penyakit malas untuk menulis? Rasa percaya diri saya seperti menghilang. Terutama soal hubungan dan pertemanan. Ketika orang terdekat saja bisa menyakiti, bagaimana dengan dua hal tersebut (hubungan dan pertemanan). Di usia 36 tahun, saya tertampar oleh kenyataan yang saya pikir sudah berjalan semestinya. Benteng terakhir saya, keluarga , sangat tidak masuk akal. Jika mereka saja bisa berbuat begitu, lantas apa yang mau

537 Penayangan, Jumlah Views Harian Terendah Blog dotsemarang Bulan Mei 2020


[Artikel 123#, kategori dotsemarang] Tidak menyangka bulan Mei adalah derita buat blog dotsemarang. Lebih dari sepekan, jumlah penayangan harian blog berada di angka 600 ke bawah. Parahnya sampai mendapat 537 views (penayangan). Sungguh periode yang sulit beberapa bulan terakhir ini.

Semenjak Maret, saat kedatangan virus Corona, blog dotsemarang langsung terkena dampak. Bahkan di akhir bulan Maret, saya mencatatnya di halaman blog ini. Klik di sini untuk melihatnya.

537 views

Perasaan tidak enak itu datang Minggu ke-3 bulan Mei. Berturut-turut, dari tanggal 13 Mei hingga 22 Mei, penayangan turun drastis. Rata-rata 500-an, tidak sampai mendapat 600 views.

Dan puncak terendahnya pada tanggal 20 Mei, blog dotsemarang hanya mendapatkan 537 views. Sangat ironi dan mengesalkan.

Tahun 2018 - 400 view 

Blog dotsemarang bukan kali ini saja mendapatkan penayangan terendah. Pada bulan Desember 2018, halaman statistik mencatat angka yang sangat buruk.

Desember 2018, jumlah penayangan blog dotsemarang hanya mendapat 482 view. Saya tidak tahu apa yang terjadi saat itu. Yang jelas, itu adalah kabar buruk.

...

Saya tidak tahu apakah penyebabnya benar-benar karena Corona atau lainnya. Yang jelas ketika Covid-19 ini datang, aktivitas benar-benar terbatas.

Padahal saya masih konsisten sampai sekarang. Bulan Mei, saya masih memposting sebanyak 30 artikel. Kurang satu dari jumlah tanggal yang datang bulan Mei kali ini dengan jumlah 31 hari.

Saya harap bulan Juni, saya tidak lagi berada di angka 500 penayangan.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

The Crowned Clown, Drama Korea Kerajaan yang Bercerita Raja yang Bertukar Karena Wajah Kembar

Half Girlfriend, Film India Tentang Pria yang Jatuh Cinta dan Tidak Mau Menyerah

I Will Never Let You Go, Drama China Kolosal Tentang Putri Pengemis dan Pangeran Bertopeng