Catatan

Pria (Tidak) Berharga

Gambar
Saya melihat teman lama yang perutnya membuncit sedang menggendong anaknya. Terlihat senyumnya yang lepas seakan mengatakan bahwa dialah yang paling bahagia di dunia ini. Sebuah pesan kepada para lelaki bahwa ia sudah tiba digaris akhir seorang pria sukses. Lalu, kapan kamu? Entahlah, saya juga bingung mengapa saya berjalan tidak pada semestinya seperti para pria lainnya yang kerap kali membagikan momen-momen bahagianya dengan pasangan dan anak kesayangannya. Memiliki istri yang rupawan, apalagi setia, cakep tuh disebut keluarga kecil yang bahagia. Inilah kekurangan pada diri saya yang mengaku hebat dalam konsistensi, tapi sulit ekonomi. Pria (tidak) berharga Saya kembali memulai perjalanan baru sebagai pria yang kini menginjak usia 38 tahun. Apa yang akan terjadi sepanjang tahun, saya harap itu sangat berharga.  Di umur sekarang ini, saya percaya bahwa 'laki-laki sukses ada keluarga dibelakangnya yang hebat'. Saya merenung sesaat, andai saja saya bisa kembali mengulang waktu s

Sandra Dewi Menikah : Semacam Menegaskan Wanita Cantik Identik Pasangan yang Tampan


[Artikel 33#, kategori Pria Seksi] Tiba-tiba saja konsentrasi bersepeda saya mengarah pada pernikahan Dewi Sandra yang digelar Selasa kemarin (8/9) di salah satu gereja di Jakarta. Pasangannya begitu sempurna, tampan dan seorang pengusaha. Ini pemikiran pria seksi menurut saya.

Entah mengapa saya harus memikirkan mereka dan menaruhnya dalam blog dengan kategori pria seksi. Yang belum tahu maksud pria seksi, nanti baca saja bagian akhir tulisan ini.

Sandra Dewi merupakan deretan wanita cantik di negeri ini menurut kacamata pria seksi. Selain terkenal sebagai selebriti, ia juga sangat baik bila melihat rekam jejaknya.

Saya ingin menulis pria biasa dan wanita cantik

Hingga postingan ini, kategori pria seksi belum ada menulis tentang pernikahan pria biasa dan selebriti. Mungkin karena saya saja sedang tidak memikirkannya juga, yang jelas semisal ada momen saya ingin menulis ceritanya di sini.

Saya berharap, menulis kisah pria biasa atau pria seksi membuat rasa percaya diri sebagian pria yang berlabel seksi bisa meningkat dan melihat bahwa ada, sebagian dari mereka yang bisa bermimpi mewujudkan impian layaknya si pungguk merindukan bulan.

Namun mendengar dan membaca artikel pernikahan Sandra Dewi dengan pasangannya, kaum pria seksi seperti terlempar ke bawah kembali. Seperti mengatakan bahwa itu wajar dan seharusnya memang yang terbaik buat Sandra adalah pasangan yang levelnya sama dengan kecantikannya.

Buat kami yang punya tampang pas-pasan hanya bisa berdoa dan kembali membuka mata pada realita bahwa pasangan kami tentu yang sepadan dengan kami. 

Meski dalam lubuk hati kami terdalam, semoga ada Sandra lain yang memiliki kecantikan serupa bisa mendapatkan pasangan seperti kami yang cuma bisa menawarkan perasaan nyaman saat bersama kami.

...

Postingan ini tidak bertujuan memberikan rasa kebencian. Ini hanya sudut pandang dari Pria Seksi yang ada di blog saya ini.

Saya sendiri tentu bermimpi juga bahwa memiliki pasangan sempurna adalah harapan. Tapi semua kembali kepada yang di atas, pasti Tuhan sudah memberi porsinya masing-masing. Selamat buat kakak Sandra Dewi atas pernikahannya, semoga langgeng hingga kakek nenek.

Pria seksi adalah sosok yang saya gambarkan sebagai pria yang tidak ganteng dan tidak jelek juga, ya apa adanya. Karena kekurangannya ini, ia hanya memiliki satu kemampuan yaitu membuat wanita merasa nyaman berada di sekitarnya.

Artikel terkait :

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Berkenalan dengan Istilah Cinephile

[Review] One Day, Film Korea Tentang Pertemuan Pria dengan Wanita Koma yang Menjadi Roh